Sabtu, 25 Februari 2012

PSMS Boyong 21 Pemain ke Lamongan


infokotamedan.com –  PSMS Medan memboyong 21 pemain dalam lawatan laga tandang menghadapi Persela Lamongan pada lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) Tahun 2011/2012 di Stadion Surajaya, Selasa (28/2).

“Kita hanya akan membawa 21 pemain melawan Persela Lamongan,” kata asisten pelatih PSMS Medan Suharto di Medan, Sabtu.

Laga tersebut merupakan permainan yang tertunda, karena sebelumnya Badan Liga Indonesia (BLI) menunda laga PSMS Medan dengan Persela Lamongan di Stadion Surajaya Lamongan yang seharusnya dipertandingkan Minggu (29/1).

Hal itu disebabkan Stadion Surajaya tidak layak untuk diadakannya kompetisi disebabkan kurang memadai.
Stadion alternatif pengganti Surajaya, yaitu stadion milik Gresik United oleh pihak pengelolanya Petrokimia Gresik tidak mengizinkannya untuk dipergunakan pada pertandingan PSMS versus Persela.

Begitu juga dengan stadion pilihan lainnya di Stadion Manahan Solo akan dipergunakan untuk pertandingan Persis Solo di kompetisi IPL.

Sementara stadion di Mojokerto yang diusulkan Persela ditolak BLI, karena tidak memiliki lampu.
Namun, Pemkab Lamongan telah merenovasi stadion sehingga laga melawan PSMS yang tertunda dapat dilakoni lagi oleh kedua tim.

Namun, dalam menghadapi Laskar “Joko Tingkir” (julukan Persela), dua pemain pilar PSMS tidak bisa diturunkan, Novi Handriawan dan
Alejandro Luis Pena.

Meski demikian Suharto mengaku pihaknya telah mempersiapkan dua pemain pelapis kedua sebagai pengganti Novi dan Luis Pena yang dinilai dapat mengimbangi permainan Persela.

“Dalam menghadapi laga tandang ini kami membawa sebanyak 21 pemain.Laga tandang pertama melawan Persela Lamongan, Selasa (28/2) mendatang. Selanjutnya, kontra Deltras Sidoarjo 3 Maret dan Persidafon Dafonsolo 7 Maret 2012,” katanya.

Ia mengatakan motivasi pemain saat ini semakin tinggi setelah menekuk Persiram Raja Ampat dan menahan tim unggulan Sriwijaya FC tanpa gol dalam partai kandang yang mereka lakoni sebelumnya di Stadion Teladan Medan.

Pihaknya telah  mematangkan persiapan untuk menghadapi laga tandang ke Jawa Timur dan Papua tersebut, diantaranya dengan memantapkan mental semua pemain.

Bertanding di kandang lawan bukan hanya tantangan berat bagi PSMS, tetapi bagi tim-tim lain, karena atmosfer sepak bola sangat kental, sehingga harus membutuhkan persiapan yang matang untuk melakoni laga tandang.

Menurut dia, Persela memiliki gelandang apik asal Argentina Gustavo Lopez. Pemain ini merupakan kreator ulung yang tidak tergantikan bersama Sukadana yang kerap membangun tempo permainan.

Sedikit lengah maka akan membuat pertahanan kita mudah diterobos. Gustavo Lopez pemain yang harus diwaspadai sepanjang pertandingan, karena dia memiliki skill yang baik, karena itu pada laga nanti anak-anak diintruksikan siapa yang dekat dengannya harus mengawalnya dengan baik ” katanya.

Disamping mewaspadai keberadaan Gustavo, lanjut dia juga yang  harus diwaspadai adalah dari tendangan bola mati Persela melalui tendangan bebas.

“Dalam hal bola mati ini Persela memiliki pemain sekelas Roman Golian.Meski demikian kami telah siap meladeni permainan tuan rumah,” katanya,” katanya.

sumber : antarasumut.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar